GARDUOTO – All New Honda Genio yang secara resmi diperkenalkan hari ini, Jumat (21/06) memiliki 11 varian warna. Dengan 11 pilihan ini, konsumen, terutama bagi generasi muda di Indonesia, dapat memiliki banyak pilihan warna yang mereka sukai.
Untuk tipe CBS yang dipasarkan seharga Rp. 17,2 juta (On The Road Jakarta) tersedia dalam lima warna, yaitu Smart White Blue, Smart Red, Smart Black, Smart Black Red, dan Smart Silver.
Sementara tipe CBS-ISS yang dipasarkan seharga Rp. 17,7 juta (On The Road Jakarta), mendapat enam pilihan warna, yaitu Trendy Black Red, Trendy White Blue, Trendy White Red, Trendy White, Trendy Black, dan Fabulous Matte Black sebagai varian spesial.
"Honda Genio diharapkan menjadi pilihan generasi muda yang ingin berbeda dalam mendukung kegiatan sehari-hari mereka baik di sekolah, bekerja, dan berkumpul dengan teman-teman mereka. Kami optimis bahwa kehadiran skuter Honda terbaru akan menjadi baru identitas dan tren yang dicintai oleh publik, "kata Wakil Direktur Eksekutif AHM Johannes Loman.[Go/Res]