GARDUOTO – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memastikan pencapaian penjualan di Februari ini cukup positif.
Pencapaian positif ini dibuktikan dengan berhasil menjual 5.842 unit. Sekaligus mempertahankan pangsa pasar 13,9 persen.
Ini juga merupakan pangsa pasar MMKSI terbaik di tahun fiskal 2020 (April 2020 – Februari 2021) dan dalam situasi Pembatasan Sosial Skala Besar Pandemi Covid-19 (PPKM).
Menurut Direktur Utama PT MMKSI Naoya Nakamura, tren penjualan di Februari mengalami penurunan karena banyak konsumen yang menunggu penerapan kebijakan pelonggaran nol persen PPnBM.
Dalam hal ini, dua model Mitsubishi, yakni Xpander dan Xpander Cross, masuk dalam daftar kendaraan yang mendapat insentif PPnBM nol persen pada 1 Maret – 31 Mei 2021.
“Meski banyak konsumen yang menunggu hingga Maret, kami berhasil menjaga angka penjualan dan pangsa pasar dengan baik,” kata Nakamura.
Di segmen kendaraan penumpang, MMKSI mencatatkan penjualan sebanyak 3.289 unit, dan di segmen kendaraan niaga ringan, MMKSI mencatatkan penjualan sebanyak 2.553 unit.
Model Mitsubishi Xpander (termasuk varian Xpander Cross) mendominasi kontribusi penjualan MMKSI secara keseluruhan dengan 41,3 persen.
Mitsubishi L300 berkontribusi 34,9 persen dan Mitsubishi Pajero Sport berkontribusi 14,5 persen.[Go/RES]